Sunday, April 8, 2012

Cakra Dasar

Cakra dasar terletak di dasar tulang punggung, yaitu di ujung bawah tulang ekor. Cakra dasar dilambangkan dengan warna merah muda dan mempunyai 4 lembar daun. Cakra dasar merupakan pusat energi dari tubuh fisik, kehidupan materi dan keinginan untuk hidup. Cakra inilah dasar kehidupan manusia di dunia fisik. Besar kecilnya cakra dasar mempengaruhi keaktifan dan keinginan hidup seseorang. Seseorang dengan cakra dasar berukuran kecil, cenderung untuk lebih malas untuk melakukan aktivitas apa pun. Orang-orang yang mempunyai kecenderungan untuk bunuh diri biasanya mempunyai cakra dasar yang amat kecil, kotor ataupun terhambat.
Setiap manusia sangat dipengaruhi oleh aspek-aspek duniawi (material) dan aspek-aspek spiritual. Hanya dengan menyeimbangkan kedua aspek ini, seseorang dapat hidup dengan tentram. Cakra dasar sebagai pusat tubuh fisik dan kehidupan materi adalah cakra paling penting untuk kehidupan material.
Pengembangan cakra dasar ini terjadi saat seorang bayi mulai disusui. Keinginan seorang ibu untuk membesarkan sang bayi dan cinta kasih ibu tersebut dibutuhkan untuk mengembangkan cakra dasar sang bayi dengan baik dan seimbang.
Terbukanya cakra dasar ini adalah sama dengan terbankitnya Kundalini. Simpul brahma pada akar cakra dasar sebagai salah satu dari tiga simpul utama di Sushumna adalah penyekat Kundalini. Dengan terbukanya simpul Brahma, Kundalini dapat keluar meninggalkan Perinum (diantara anus dan alat kelamin) untuk mulai memasuki Sushumna.

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites