Sunday, April 8, 2012

Cakra Jantung

Cakra jantung terletak di tengah-tengah dada dan dilambangkan dengan warna merah muda dan hijau. Merah muda sebagai lambang cinta kasih dan hijau sebagai lambang penyembuhan. Cakra ini adalah cakra yang sangat penting dalam spiritual. Secara fisik cakra jantung mengatur jantung dan kelenjar Thymus. Cakra ini merupakan pusat dari seluruh perasaan halus, seperti cinta, kasih, sayang dan sebagainya. Secara spiritual, cakra ini merupakan pusat kemampuan untuk menjadi lebih tinggi dan untuk mencintai sepenuhnya.
Cakra Jantung dan Cakra Solar Plexus adalah cakra-cakra yang sangat mempengaruhi ambisi dan cinta kasih. Kedua cakra ini harus seimbang, agar seseorang dapat mengembangkan ambisinya dengan cara yang baik dan benar dalam hubungan dengan seksama. Cakra Jantung yang terlalu besar dan cakra solar plexus yang terlalu kecil menjadikan seseorang tidak memiliki ambisi dan tidak berani mangambil keputusan serta tindakan yang tegas apabila tindakan itu menyakiti orang lain. dan jika sebaliknya Cakra solar plexus lebih besar dari cakra jantung, dapat mempengaruhi seseorang untuk mengejar ambisi tanpa memperdulikan kebenaran.
Cakra jantung akan terbuka jika simpul Wisnu (simpul utama yang kedua) terbuka. Terbukanya cakra jantung memberikan seseorang kemampuan untuk menyadari perasaan orang lain. Saat memikirkan seseorang, dengan mudah perasaan orang tersebut dapat diketahui, apakah orang tersebut dalam keadaan senang, sedih, marah dan sebagainya. Tetapi, harus diperhatikan bahwa perasaan dari orang lain tersebut dapat menular dengan mudah. Perasaan-perasaan negatif akan membawa pengaruh yang negatif pula.

0 comments:

Post a Comment

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites